Home »
international
,
news
,
result
,
super series
» Denmark Open Superseries Premier: Ahsan/Hendra Harus Puas dengan Gelar Runner Up
Denmark Open Superseries Premier: Ahsan/Hendra Harus Puas dengan Gelar Runner Up
Written By bulutangkis RI on Minggu, 20 Oktober 2013 | 6:14 PM
BULUTANGKIS RI Media - Sederet prestasi ditorehkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di tahun 2013. Ganda putra yang kini menempati posisi ranking 2 dunia telah mengkoleksi 4 gelar juara level Super Series/Premier (Malaysia Open, Indonesia Open, Singapore Open, Japan Open) ditambah 1 gelar juara prestisius sebagai juara dunia di Guangzhou China bulan Agustus lalu.
Namun sayang, tepat hari ini (20/10) mereka belum beruntung untuk menambah gelar juara setelah takluk atas ganda racikan baru dari Korea, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong di babak final. Lee Yong Dae yang kali ini menempati peringkat 1 dunia dengan partner lamanya (Ko Sung Hyun) sukses menekuk Ahsan/Hendra di babak final dengan skor akhir 19-21 16-21. Turnamen yang selanjutnya akan dilakoni Ahsan/Hendra adalah French Open Super Series.
Sejak berita ini dipublish, wakil Indonesia yang lain di Denmark Open masih ada Tontowi/Liliyana yang akan berhadapan dengan wakil China, Zhang Nan/Zhao Yunlei.
Label:
international,
news,
result,
super series
Posting Komentar