B u l u t a n g k i s - I n d o n e s i a

Home » , » Simon Santoso Akhirnya Mundur Dari Pelatnas

Simon Santoso Akhirnya Mundur Dari Pelatnas

Written By bulutangkis RI on Kamis, 23 Januari 2014 | 4:00 PM

bulutangkisRI MEDIA - Simon Santoso akhirnya mengundurkan diri dari pelatnas Cipayung. Simon menyerahkan surat pengunduran diri kemarin (22/1) kepada PP PBSI, sebagai wujud tanggung jawab setelah gagal memenuhi ekspektasi.

Pemain asal Tegal Jateng tersebut dibebani target masuk semifinal Superseries Korea Open dan Superseries Premier Malaysia Open bulan ini. Namun faktanya Simon hanya sanggup mencapai babak pertama. Keluarnya Simon membuat tunggal putra kategori prestasi sedikit guncang. Apalagi pemain senior lainnya, Sony Dwi Kuncoro kembali cedera. Engkel kanan Sony bermasalah pekan lalu di Malaysia Open dan membuatnya harus istirahat beberapa bulan.

Lantas siapa yang dipercaya PP PBSI untuk menggantikan posisi Simon di tunggal putra prestasi Cipayung ? "Kita harapkan Jonathan (Jonathan Cristie, Red) atau Ihsan (Ihsan Maulana Mustofa, Red)," tulis Kabid Binpres PP PBSI, Rexy Mainaky lewat pesan singkat. Jonathan dan Ihsan yang statusnya sebagai tunggal putra kategori potensi, sepertinya lebih mendapat perhatian Rexy dibanding nama pemain tunggal generasi di bawah Simon. Seperti Wisnu Yuli atau Riyanto Subagja yang meski berstatus tunggal putra prestasi namun mentok secara capaian gelar.

Jonathan dan Ihsan mengemuka namanya sejak kejuaraan dunia junior tahun lalu di Bangkok Thailand. Jonathan berhasil mencapai delapan besar dan mengalahkan unggulan kedua turnamen sekaligus wakil tuan rumah, Thammasin Sitthikom. Sedang Ihsan mencapai semifinal. Gerakan PP PBSI melakukan penyegaran pemain penghuni pelatnas sebenarnya sudah terlihat akhir tahun lalu. Gelaran Junior Master U-17 dan U-19 yang bertujuan mencari bibit potensial baru tahun lalu digelar.

Rexy ketika dihubungi kemarin (22/1) membenarkan Simon tak lagi di pelatnas. Setelah melakukan pemanggilan awal pekan ini, Simon pun menyadari bahwa tak lagi bisa bersaing di pelatnas. "Dia sangat mengerti dan menerima apa yang dibutuhkan PP PBSI. Dia juga siap dipanggil ke dalam skuad Piala Thomas tahun ini jika memang masih dipanggil. Dia akan bermain secara profesional," tambah Rexy.
    
Sementara itu, Simon ketika ketika dihubungi juga mnegaku legawa dengan pengunduran diri tersebut. Masuk pelatnas sejak tahun 2003 lalu, Simon merasa keputusannya mundur tahun ini sangat tepat. "Saya sudah menyerahkan suart mundur kepada PP PBSI. Setelah ini saya akan kembali berlatih di klub lama Tangkas Jakarta. Harapan saya tetep bisa berprestasi dan memperbaiki rangking serta mengembalikan performa," tutur Simon. Performa Simon terus menurun sejak thuan lalu ketika sakit gondongan dan absen di banyak turnamen.

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. bulutangkis RI Media - All Rights Reserved
Tim @bulutangkisRI
Proudly powered by Blogger